Kenali Observability: Solusi Cerdas Deteksi dan Atasi Masalah IT yang Tak Terduga

What is Observability

Apakah sistem perusahaan Anda sering muncul masalah IT yang tidak terduga? Masalah sering kali muncul dari aspek yang tersembunyi dan sulit dideteksi.  Dengan adopsi arsitektur modern seperti microservices, cloud, dan distributed systems, masalah yang tak terduga bisa muncul kapan saja tanpa peringatan. Fenomena ini disebut dengan “unknown unknowns“, yaitu masalah yang tak terduga dan sulit diprediksi.

Untuk mengatasi tantangan ini, bisnis modern membutuhkan kemampuan yang lebih dari sekedar monitoring biasa. Observability memberikan visibilitas lebih mendalam, memungkinkan tim IT mengidentifikasi potensi masalah lebih awal, menganalisis penyebabnya, dan menyelesaikannya sebelum berdampak pada operasional bisnis dan pengalaman pengguna.

Jadi, apa sebenarnya observability, dan mengapa solusi ini penting untuk memastikan sistem IT berjalan dengan baik, terutama ketika infrastruktur IT perusahaan Anda semakin kompleks seiring dengan perkembangan bisnis? Simak terus artikel ini untuk menemukan bagaimana observability dapat membantu bisnis Anda dalam menjaga infrastruktur IT tetap optimal dan responsif terhadap masalah yang tak terduga.

Apa itu Observability?

Observability adalah kemampuan untuk mendapatkan visibilitas mendalam tentang keadaan internal sebuah sistem melalui analisis output eksternalnya, seperti log, metrics, dan traces. Dalam konteks IT, observability membantu tim IT memahami bagaimana aplikasi, infrastruktur, dan jaringan mereka bekerja, sehingga memungkinkan deteksi masalah yang mungkin tidak tertangkap oleh monitoring konvensional. Dengan observability, bisnis dapat mengidentifikasi masalah lebih awal, menemukan akar penyebabnya dengan cepat, dan memperbaiki sistem secara efisien, yang pada akhirnya meningkatkan performa dan keandalan.

Apa Perbedaan antara Observability dan Monitoring?

Meskipun observability dan monitoring memiliki peran yang berbeda, keduanya saling melengkapi dalam menjaga performa sistem IT tetap optimal. Berikut adalah perbedaannya.

Aspek    MonitoringObservability
Apa yang dilakukanMemantau metrik tertentu seperti penggunaan CPU atau memoriMemahami aktivitas sistem secara menyeluruh, termasuk hal-hal tak terduga.
Kapan berfungsiMengirimkan peringatan setelah masalah terjadi.Membantu mendeteksi dan menyelesaikan masalah sebelum terjadi.
FokusFokus pada masalah yang diketahui dan diantisipasi.Fokus pada masalah tak terduga yang belum diketahui.
Data yang digunakanMetrik sederhana seperti log dan penggunaan sumber daya.Data yang lebih mendalam dari logs, metrics, dan traces.
Cara kerjanyaMengirimkan alert ketika thresholds breached.Memberikan analisis menyeluruh yang memudahkan tim IT mengatasi masalah.
TujuanMemastikan sistem berjalan sesuai parameter yang ditentukan.Mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah tak terduga lebih cepat.

 

Mengapa Observability Penting?

Observabiliity

Observability berfungsi layaknya seorang detektif yang menyelidiki akar penyebab masalah sebelum masalah tersebut berkembang dan menimbulkan dampak yang lebih serius. Dengan observability, tim IT dapat mendeteksi anomali sejak dini, menganalisis pola yang tidak biasa, dan segera menemukan solusi sebelum masalah berdampak pada sistem. Seperti halnya detektif yang menyusun petunjuk, observability mengumpulkan data dari berbagai sumber untuk memberikan gambaran menyeluruh tentang performa aplikasi, infrastruktur, dan jaringan.

Tanpa observability, bisnis hanya akan menyadari adanya masalah setelah gangguan terjadi, yang dapat mengakibatkan downtime dan mengganggu operasional. Sistem tanpa observability membuat tim IT bersikap reaktif alih-alih proaktif, sehingga memperlambat respons terhadap masalah. Downtime yang tidak terdeteksi lebih awal dapat berdampak besar pada produktivitas, meningkatkan biaya operasional, dan merusak pengalaman pengguna.

Cara Kerja Observability

Observability memberikan visibilitas penuh terhadap sistem melalui pengumpulan dan analisis data secara real-time. Proses ini melibatkan beberapa langkah utama untuk memastikan performa sistem tetap optimal.

Pengumpulan Data

Data dikumpulkan dari berbagai komponen sistem, termasuk log, metrics, dan traces.

Penyimpanan Data

Data yang dikumpulkan disimpan dalam storage system yang dirancang untuk menangani Big Data dengan akses cepat.

Analisis Data

Data yang tersimpan kemudian dianalisis untuk mendeteksi pola, tren, anomali, atau masalah potensial yang mungkin terjadi.

Interpretasi Data

Tim IT kemudian menginterpretasikan data yang dianalisis untuk menemukan akar masalah dan merumuskan tindakan yang perlu dilakukan guna menyelesaikan masalah dengan cepat.

Manfaat Observability

Observability memegang peran penting dalam pengelolaan infrastruktur IT modern. Dengan kemampuannya, bisnis dapat meningkatkan ketangguhan sistem dan menghadapi tantangan operasional. Beberapa manfaat utama dari observability adalah sebagai berikut.

Penyelesaian Unknown Unknowns

Membantu tim IT mengidentifikasi masalah yang tidak terduga dan belum pernah diprediksi, memberikan visibilitas ke aspek sistem yang sering terabaikan oleh monitoring biasa.

Meningkatkan Visibilitas

Memungkinkan pemantauan komprehensif atas kinerja sistem, sehingga setiap komponen dapat dianalisis dengan lebih detail.

Proaktif dalam Identifikasi Masalah

Memungkinkan deteksi masalah lebih cepat sebelum berdampak pada pengguna, sehingga tim IT dapat bertindak sebelum terjadi gangguan.

Akselerasi Pemecahan Masalah

Dengan data yang lebih mendetail dan analitik yang mendalam, observability mempercepat tim IT dalam menemukan akar masalah dan mengatasinya.

Optimasi Kinerja Sistem 

Membantu bisnis mengelola sumber daya dengan lebih baik, mengoptimalkan kinerja, dan menghindari downtime yang dapat mengganggu operasional.

Baca Juga: Network Monitoring: Kunci Jaringan Kantor Stabil dan Bebas Gangguan

Peningkatan Kepuasan Pengguna

Memastikan pengalaman pengguna yang lebih baik dengan mengurangi gangguan layanan dan menjaga aplikasi tetap stabil.

Kesulitan Implementasi Observability

Meskipun observability bermanfaat, menerapkannya dalam infrastruktur yang kompleks tidaklah mudah. Berikut adalah sejumlah tantangan yang perlu diatasi dalam proses implementasi.

Kompleksitas Infrastruktur

Banyaknya teknologi seperti cloud, microservices, dan container membuat pengumpulan dan analisis data menjadi semakin kompleks dan sulit untuk dikelola.

Volume dan Keragaman Data

Sistem modern menghasilkan data dalam jumlah besar dan beragam format, sehingga sulit untuk mengelola data tersebut secara efisien tanpa sistem yang canggih.

Baca Juga: SolarWinds Database Performance Analyzer: Solusi Manajemen Database untuk Industri Keuangan

Kebutuhan Integrasi  

Observability membutuhkan integrasi dari berbagai sistem dan tools, yang sering kali menggunakan standar dan protokol yang berbeda.

Keterampilan Teknis  

Diperlukan keahlian teknis baru, seperti analisis data dan pemrograman, untuk menerapkan dan mengelola observability secara efektif.

Keamanan Data  

Menjaga keamanan data sensitif selama pengumpulan dan analisis sangat penting, terutama untuk memastikan kepatuhan terhadap regulasi keamanan.

Untuk memastikan bahwa observability berjalan lancar, bisnis membutuhkan solusi yang mudah diintegrasikan dan mampu memberikan visibilitas penuh terhadap seluruh infrastruktur IT. SolarWinds Observability adalah solusi komprehensif yang memastikan masalah IT dapat dideteksi dan diselesaikan dengan cepat serta efisien.

Tingkatkan Performa IT dengan SolarWinds Observability

SolarWinds Observability adalah solusi observability yang menawarkan visibilitas penuh terhadap seluruh infrastruktur IT, mencakup aplikasi, jaringan, database, hingga cloud environment. Dengan fitur seperti AI-driven insights dan predictive analytics, SolarWinds memungkinkan tim IT mendeteksi masalah lebih awal dan menganalisis data dengan mendalam, sehingga mencegah gangguan yang dapat memengaruhi operasional bisnis. Selain itu, SolarWinds mendukung hybrid environment, memungkinkan integrasi pemantauan yang mulus antara cloud dan on-premises.

SolarWinds memberikan solusi unggul yang memudahkan pengelolaan infrastruktur IT yang kompleks, meningkatkan ketersediaan layanan, dan mempercepat waktu penyelesaian masalah melalui analitik berbasis Machine Learning.

Fitur Utama SolarWinds Observability

SolarWinds Observability dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan yang dirancang untuk membantu bisnis menjaga performa infrastruktur IT mereka. Berikut ini adalah beberapa fitur utamanya.

Cross-Stack Visibility

Memungkinkan pandangan menyeluruh terhadap jaringan, aplikasi, database, dan cloud environments, memberikan visibilitas penuh terhadap performa seluruh lapisan teknologi.

AI-Driven Insights

Menggunakan AI untuk menyediakan analitik prediktif, mengidentifikasi tren dan masalah potensial sebelum berdampak pada operasional.

Customizable Dashboards and Alerts

Memberikan dashboard yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, serta peringatan real-time yang memudahkan tim IT dalam memantau masalah kritis.

Integrated Troubleshooting 

Menyediakan analysis tools dan pemecahan masalah yang mendalam, mempercepat diagnosis dan memperbaiki masalah dengan lebih efisien.

Cloud and On-Premises Monitoring

Mendukung monitoring untuk infrastruktur hybrid, memastikan integrasi yang mulus antara cloud dan on-premises.

Manfaat Menggunakan SolarWinds Observability

SolarWinds Observability membantu bisnis mengoptimalkan performa IT dan mempercepat penyelesaian masalah. Berikut adalah beberapa manfaat utamanya.

Meningkatkan Ketersediaan Layanan

Memastikan uptime maksimal dengan mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah sebelum berdampak pada pengguna.

Mempercepat Waktu Resolusi

Dengan real-time insights, SolarWinds mempercepat troubleshooting dan mengurangi downtime.

Mengurangi Biaya Operasional

Mengoptimalkan penggunaan sumber daya dan mencegah outage yang mahal.

Meningkatkan Produktivitas Tim

Dengan alur kerja yang otomatis dan terstruktur, SolarWinds memungkinkan tim IT bekerja lebih efisien.

Pengambilan Keputusan Berbasis Data

SolarWinds menyediakan data dan analitik untuk mendukung pengambilan keputusan yang lebih baik.

Visibilitas Komprehensif

Memberikan pandangan menyeluruh terhadap seluruh infrastruktur IT, memastikan tim IT memahami setiap komponen yang memengaruhi performa sistem.

Skalabilitas

SolarWinds dapat menyesuaikan kebutuhan IT yang berkembang.

Integrasi dengan Tools Lain

SolarWinds terintegrasi dengan berbagai tools IT lainnya, menyediakan solusi terpadu untuk seluruh ekosistem IT.

Dapatkan Observability Terbaik hanya di Virtus

Sebagai authorized distributor dari SolarWinds, Virtus menawarkan solusi observability yang komprehensif untuk membantu bisnis Anda memodernisasi infrastruktur IT dengan cara yang efektif dan efisien. Dengan SolarWinds Observability, Anda akan mendapatkan visibilitas penuh terhadap seluruh sistem IT dan dapat mendeteksi masalah lebih awal sebelum memengaruhi bisnis Anda.

Virtus akan mendampingi Anda dalam setiap tahap implementasi, mulai dari konsultasi hingga dukungan after-sales, melalui tim profesional yang terpercaya dan tersertifikasi. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi kami melalui tautan berikut.

 

Author: Danurdhara Suluh Prasasta

Content Writer Intern CTI Group

Share to:

VIRTUS PARTNER ACADEMY

Program benefit terbaru Virtus untuk Mitra Bisnis. Virtus Partner Academy adalah kursus pelatihan IT online dengan kurikulum lengkap yang dapat diakses kapan saja dan dari mana saja.

BELANJA LEBIH, DAPATKAN LEBIH

PROGRAM INSENTIF VIRTUS

untuk Mitra Bisnis

Privacy Policy

PT Virtus Technology Indonesia (“VTI” atau “kami”) sangat berkomitmen untuk memastikan bahwa privasi Anda dilindungi sebagai hal yang sangat penting bagi kami. Pada https://www.virtusindonesia.com/, kami akan mengatur penggunaan Anda terhadap situs web ini, termasuk semua halaman di dalamnya (secara kolektif disebut sebagai “Situs Web ini” di bawah ini), kami ingin berkontribusi untuk menyediakan lingkungan yang aman dan terjamin bagi pengunjung.Berikut adalah ketentuan kebijakan privasi (“Kebijakan Privasi”) antara Anda (“Anda” atau “Anda”) dan VTI. Dengan mengakses situs web ini, Anda mengakui bahwa Anda telah membaca, memahami, dan setuju untuk terikat oleh Kebijakan Privasi ini.
Penggunaan Layanan Langganan oleh VTI dan Pelanggan Kami
Ketika Anda meminta informasi dari VTI dan memberikan informasi yang secara pribadi mengidentifikasi Anda atau memungkinkan kami menghubungi Anda, Anda setuju untuk mengungkapkan informasi tersebut kepada kami. VTI dapat mengungkap informasi tersebut hanya untuk keperluan pemasaran, promosi, dan aktivitas semata-mata untuk kepentingan VTI dan Situs Web.
Pengumpulan Informasi
Anda bebas menjelajahi Situs Web tanpa memberikan informasi pribadi tentang diri Anda. Ketika Anda mengunjungi Situs Web atau mendaftar untuk layanan langganan, kami menyediakan beberapa informasi navigasional agar Anda mengisi informasi pribadi Anda untuk mengakses beberapa konten yang kami tawarkan. VTI dapat mengumpulkan data pribadi Anda seperti nama, alamat email, nama perusahaan, nomor telepon, dan informasi lainnya tentang diri Anda atau bisnis Anda. Kami mengumpulkan data Anda secara online dan offline. VTI mengumpulkan data Anda secara online menggunakan fitur media sosial, pemasaran melalui email, situs web, dan teknologi cookies. Kami mungkin mengumpulkan data Anda offline dalam acara seperti konferensi, pertemuan, lokakarya, dll. Namun, kami tidak akan menggunakan atau mengungkap informasi tersebut kepada pihak ketiga atau mengirim email yang tidak diminta ke alamat yang kami kumpulkan, tanpa izin eksplisit Anda. Kami memastikan bahwa identitas pribadi Anda hanya akan digunakan sesuai dengan Kebijakan Privasi ini.
Cara VTI Menggunakan Informasi yang Dikumpulkan
VTI menggunakan informasi yang dikumpulkan hanya sesuai dengan kebijakan privasi ini. Pelanggan yang berlangganan layanan langganan kami diwajibkan melalui perjanjian dengan mereka untuk mematuhi Kebijakan Privasi ini.
Selain penggunaan informasi Anda, kami dapat menggunakan informasi pribadi Anda untuk:
Meningkatkan pengalaman penjelajahan Anda dengan mempersonalisasi situs web dan meningkatkan layanan langganan.
Mengirim informasi tentang VTI.
Mempromosikan layanan kami kepada Anda dan berbagi konten promosi dan informatif dengan Anda sesuai dengan preferensi komunikasi Anda. Mengirim informasi kepada Anda mengenai perubahan pada ketentuan layanan pelanggan kami, Kebijakan Privasi (termasuk kebijakan cookie), atau perjanjian hukum lainnya.
Teknologi Cookies
Cookies adalah potongan kecil data yang situs web transfer ke hard drive komputer pengguna ketika pengguna mengunjungi situs web. Cookies dapat mencatat preferensi Anda saat mengunjungi situs tertentu dan memberikan keuntungan mengidentifikasi minat pengunjung kami untuk analisis statistik situs kami. Informasi ini dapat memungkinkan kami untuk meningkatkan konten, memodifikasi, dan membuat situs kami lebih ramah pengguna. Cookies digunakan untuk beberapa alasan seperti alasan teknis agar situs web kami beroperasi. Cookies juga memungkinkan kami untuk melacak dan mengarahkan minat pengguna kami untuk meningkatkan pengalaman situs web dan layanan langganan kami. Data ini digunakan untuk memberikan konten dan promosi yang disesuaikan dalam VTI kepada pelanggan yang memiliki minat pada subjek tertentu.Anda memiliki hak untuk memutuskan apakah menerima atau menolak cookies. Anda dapat mengedit preferensi cookies Anda pada pengaturan browser. Jika Anda memilih untuk menolak cookies, Anda masih dapat menggunakan situs web kami meskipun akses Anda ke beberapa fungsi dan area situs web kami mungkin dibatasi.Situs Web ini juga dapat menampilkan iklan dari pihak ketiga yang berisi tautan ke situs web lain yang menarik. Setelah Anda menggunakan tautan ini untuk meninggalkan situs kami, harap dicatat bahwa kami tidak memiliki kendali atas situs tersebut. VTI tidak dapat bertanggung jawab atas perlindungan dan privasi informasi apa pun yang Anda berikan saat mengunjungi situs web tersebut, dan Kebijakan Privasi ini tidak mengatur situs web tersebut.
Kendalikan Data Pribadi Anda
VTI memberikan kontrol kepada Anda untuk mengelola data pribadi Anda. Anda dapat meminta akses, koreksi, pembaruan, atau penghapusan informasi pribadi Anda. Anda dapat berhenti berlangganan dari aktivitas pemasaran kami dengan mengklik berhenti berlangganan dari bagian bawah email kami atau menghubungi kami langsung untuk menghapus Anda dari daftar langganan kami. Kami akan menjaga informasi pribadi Anda agar akurat, dan kami memungkinkan Anda untuk memperbaiki atau mengubah informasi pribadi Anda melalui marketing@virtusindonesia.com.