Ketahui Apa Itu Data Streaming dan Manfaatnya untuk Business Intelligence

Ketahui Apa Itu Data Streaming dan Manfaatnya untuk Business Intelligence

Di era digital seperti sekarang, konsep “real-time” sudah berevolusi. Jika dulu kita harus menunggu berjam-jam untuk update data, kini hal tersebut malah mulai menjadi kisah masa lalu. Apalagi, sekarang teknologi 5G dan edge computing sudah semakin canggih, pemrosesan data real-time bukan lagi sekadar wacana, melainkan kebutuhan vital bagi keberlangsungan bisnis.

Survei IDC memperkirakan datasphere global akan mencapai 175 zettabyte pada 2025, dengan pertumbuhan data real-time yang sangat pesat. Menariknya, kombinasi teknologi 5G, edge computing, dan IoT menciptakan momentum sempurna yang mampu mengubah cara bisnis mengelola data dalam jumlah yang masif ini.

 

Apa Itu Data Streaming?  

Data streaming kini telah berkembang jauh melampaui sekadar pemrosesan real-time biasa. Bayangkan data streaming sebagai sistem saraf bisnis Anda – yang terus-menerus memantau, menganalisis, dan merespons setiap perubahan di lingkungan bisnis. Berbeda dengan batch processing yang seperti membaca koran edisi kemarin, data streaming seperti memiliki feed berita yang diperbarui setiap milidetik.

Perkembangan edge computing juga menjadi katalis utama perubahan ini. Dengan kemampuan pemrosesan yang lebih dekat ke sumber data, bisnis kini bisa menganalisis dan mengambil tindakan dalam hitungan mikrodetik.

Gartner juga memprediksi pada 2025, 75% enterprise-generated data akan diciptakan dan diproses di luar data center tradisional pusat. Perubahan ini merevolusi bisnis untuk membawa decision-making yang real-time.

 

Manfaat Data Streaming

Manfaat Data Streaming Platform

Data streaming membantu bisnis untuk memaksimalkan potensi data real-time, serta mendorong perubahan transformatif di berbagai fungsi bisnis. Berikut manfaat utamanya:

1. Real-Time Decision Making

Bisnis bisa langsung merespons dinamika pasar, perubahan perilaku pelanggan, dan perubahan operasional. Intervensi yang proaktif bisa dilakukan, sehingga peluang dapat dimaksimalkan dan risiko mampu dimitigasi secara instan.

2. Efisiensi Operasional

Optimalisasi proses, prediksi dan pencegahan kerusakan peralatan, serta otomatisasi respons penting. Hasilnya? Downtime berkurang, alokasi sumber daya lebih efisien, dan produktivitas meningkat secara keseluruhan.

3. Customer Experience Lebih Baik

Menciptakan pengalaman personal, mengantisipasi kebutuhan pelanggan, dan memberikan dukungan proaktif. Data real-time juga memungkinkan penawaran yang tepat sasaran, promosi relevan, dan penyelesaian masalah yang cepat, di mana mampu meningkatkan loyalitas pelanggan.

4. Inovasi Lebih Cepat

Mendorong pengembangan produk berbasis data, service delivery, dan evolusi model bisnis. Real-time insights juga membantu mengungkap tren yang sedang berkembang dan preferensi pelanggan, sehingga mendorong lebih banyak inovasi.

5. Risk Management dan Compliance

Mencegah ancaman keamanan, mendeteksi aktivitas mencurigakan, dan memastikan kepatuhan terhadap regulasi. Pemantauan real-time memungkinkan mitigasi risiko secara proaktif dan menjaga kepatuhan, sehingga melindungi bisnis secara menyeluruh.

6. Optimalisasi Biaya dan ROI

Meminimalkan downtime dan biaya maintenance, mengurangi pemborosan melalui alokasi sumber daya efisien, dan mencegah kerugian finansial. Penghematan ini berkontribusi pada bottom line yang lebih sehat dan memaksimalkan nilai investasi data streaming bisnis.

 

Bagaimana Cara Memproses Data Streaming?

Jika dibandingkan lima tahun lalu, arsitektur data streaming saat ini sangat berbeda. Edge computing telah membawa pemrosesan lebih dekat ke sumber data, sementara 5G memungkinkan kecepatan data yang belum pernah ada sebelumnya. Berikut prosesnya:

  1. Smart Data Ingestion: Perkembangan IoT dan 5G telah meningkatkan sumber data secara eksponensial. Sistem modern tidak sekadar mengumpulkan data – tapi secara cerdas memfilter dan memprioritaskannya di edge, sehingga mengurangi kebutuhan bandwidth dan biaya pemrosesan.
  2. Distributed Processing: Edge computing telah mengubah cara pemrosesan data streaming. Alih-alih mengirim semua data ke server pusat, pemrosesan awal dilakukan lebih dekat ke sumbernya, memungkinkan respons dalam hitungan mikrodetik.
  3. Storage Cerdas: Dengan volume data yang terus membengkak, strategi smart storage menjadi penting. Sistem modern memanfaatkan AI untuk menentukan data mana yang perlu diproses segera, disimpan, atau dibuang.

 

Contoh Penggunaan Data Streaming di Berbagai Industri

Contoh Penggunaan Data Streaming di Berbagai Industri

Data streaming mengubah cara bisnis beroperasi di berbagai industri. Mari kita lihat bagaimana perusahaan besar memanfaatkan data streaming untuk mencapai hasil optimal dan mendapatkan keunggulan kompetitif di sektor mereka.

1. Perbankan dan Keuangan

Bank besar di Eropa berhasil mentransformasi kemampuan deteksi fraud mereka melalui data streaming canggih, memproses lebih dari 1 juta transaksi per detik dengan analitik real-time. Platform mereka juga berhasil mencegah potensi fraud senilai US$500 juta pada tahun lalu, sekaligus memungkinkan keputusan kredit instan dan operasional trading otomatis. Pergeseran dari batch processing ke real-time streaming ini telah mampu membuktikan keamanan layanan keuangan dan layanan pelanggan.

2. E-commerce

Implementasi data streaming Amazon mampu memproses miliaran interaksi pelanggan setiap hari, memungkinkan 2,5 juta penyesuaian harga dan mengelola inventori di gudang global secara real-time. Infrastruktur streaming ini memungkinkan mereka memberikan pengalaman personal dalam skala besar sambil mempertahankan respons instan terhadap perubahan pasar dan perilaku konsumen.

3. Manufaktur

Fasilitas produksi Tesla menggunakan ribuan sensor yang melakukan data streaming real-time untuk mengoptimalkan operasional secara berkelanjutan. Implementasi ini mampu mengurangi limbah 23% dan menciptakan peningkatan kualitas 35% melalui penyesuaian lini produksi otomatis real-time.

 

Tantangan Implementasi Data Streaming

Meskipun data streaming menawarkan banyak manfaat, implementasinya menghadirkan beberapa tantangan:

Availability 

  • Operasional Berkelanjutan: Sistem data streaming harus beroperasi 24/7 tanpa downtime. Memastikan ketersediaan tinggi membutuhkan infrastruktur yang tangguh dan mekanisme failover.
  • Cegah Kehilangan Data: Sistem harus dirancang untuk menangani masalah jaringan atau kegagalan hardware tanpa kehilangan data.

Scalability

  • Volume and Kecepatan: Seiring bertambahnya sumber data, sistem harus dapat melakukan scaling horizontal untuk mengelola beban tanpa penurunan performa.
  • Resource Management: Alokasi sumber daya komputasi yang efisien sangat penting untuk menjaga efektivitas biaya.

Reliability

  • Data Accuracy: Memastikan data yang diproses akurat dan konsisten sangatlah krusial. Sistem harus dapat menangani pesan duplikat atau events yang tidak berurutan.
  • Fault Tolerance: Platform harus dapat pulih dengan baik dari kegagalan sambil tetap menjaga integritas data.

Complexity

  • Integrasi dengan Sistem yang Sudah Ada: Mengintegrasikan data streaming ke dalam sistem legacy bisa menjadi rumit, membutuhkan perencanaan dan keahlian khusus.
  • Kebutuhan Skill: Pengembangan dan pemeliharaan aplikasi data streaming membutuhkan keterampilan dan pengetahuan khusus.

 

Mengatasi tantangan-tantangan ini seringkali membutuhkan pemilihan platform data streaming yang tepat, yang menyediakan tools dan fitur yang diperlukan untuk mengelola kompleksitas dan memastikan keandalan sistem. Lalu, bagaimana solusinya?

 

Confluent Data Streaming

Confluent adalah data streaming platform terkemuka yang dibangun di Apache Kafka. Platform ini menyederhanakan proses implementasi data streaming dengan menyediakan platform enterprise-ready yang menghubungkan berbagai sumber data, memproses data stream secara real-time, dan mengirimkan data ke tempat yang dibutuhkan.

Confluent memungkinkan organisasi memanfaatkan kekuatan data real-time tanpa harus berurusan dengan kompleksitas pengelolaan infrastruktur.

Fitur Utama Confluent

  1. Publishing dan Subscribing ke Data Streams
    Confluent memungkinkan sistem untuk mem-publish data stream (producers) dan pihak lain untuk subscribe ke data tersebut (consumers). Model pub/sub ini memastikan aliran data yang efisien dari sumber ke tujuan secara real-time. Misalnya, producer dapat mengirim data transaksi, dan beberapa aplikasi consumer dapat memprosesnya secara bersamaan untuk deteksi fraud, analitik, atau pelaporan.
  2. Data Storage Andal
    Data yang disimpan di Confluent bersifat aman dan fault-tolerant. Dengan mereplikasi data di beberapa node, Confluent memastikan bahwa data tetap dapat diakses dan utuh meski terjadi kegagalan server. Keandalan ini sangat penting untuk aplikasi mission-critical di mana kehilangan data tidak dapat diterima.
  3. Stream Processing
    Confluent menyediakan tools untuk memproses dan mentransformasi data stream secara real-time. Pengguna dapat melakukan komputasi, agregasi, filtering, dan memperkaya data saat mengalir melalui sistem. Kemampuan ini memungkinkan insight dan tindakan cepat, seperti memicu alert atau memperbarui dashboard.

Keunggulan Confluent dibanding Solusi Lain

  • Mudah Digunakan: Confluent menawarkan user interface yang friendly dan dokumentasi komprehensif, memudahkan organisasi untuk mengadopsi dan mengimplementasikan data streaming.
  • Skalabilitas: Dibangun untuk menangani volume data masif, Confluent dapat melakukan scaling dengan lancar seiring pertumbuhan data bisnis.
  • Kemampuan Integrasi: Dengan berbagai connector yang tersedia, Confluent dapat berintegrasi dengan sistem dan sumber data yang ada secara mudah.
  • Managed Services: Confluent menyediakan solusi terkelola yang mengurangi beban operasional dan memungkinkan bisnis fokus pada pemanfaatan data daripada mengelola infrastruktur.

 

Produk Data Streaming dari Confluent

Confluent menawarkan dua solusi utama yang dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan implementasi data streaming di bisnis Anda.

1. Confluent Platform

Confluent Platform dirancang untuk deployment di berbagai lingkungan, termasuk on-premises, cloud, atau infrastruktur hybrid. Platform ini memberikan bisnis kendali penuh atas infrastruktur data streaming mereka

  • Deployment Fleksibel: Sesuaikan platform dengan kebutuhan spesifik performa, keamanan, dan kepatuhan bisnis.
  • Fitur Enterprise: Akses ke fitur enterprise-grade seperti peningkatan keamanan, multi-tenancy, dan tools monitoring.
  • Kendali Penuh: Cocok untuk rganisasi yang membutuhkan kendali penuh atas infrastruktur mereka dan ingin mengelola lingkungan data streaming secara internal.

2. Confluent Cloud

Confluent Cloud adalah layanan cloud-native yang dikelola secara penuh untuk menyederhanakan operasi data streaming.

  • Praktis: Mulai dengan cepat tanpa perlu setup rumit atau manajemen infrastruktur.
  • Skalabilitas: Secara otomatis melakukan scaling untuk memenuhi kebutuhan data streaming Anda, memastikan performa yang konsisten
  • Hemat Biaya: Beroperasi dengan model pay-as-you-go, mengurangi pengeluaran modal.
  • Tanpa Investasi: Cocok untuk isnis yang ingin memanfaatkan kemampuan data streaming secara cepat tanpa investasi infrastruktur atau personel khusus.

 

Pelajari Lebih Lanjut: Optimalkan Operasional Data Anda dengan Confluent

 

Jelajahi Confluent Data Streaming dengan Virtus

Tertarik untuk mengetahui bagaimana data streaming dapat merevolusi bisnis Anda? Virtus Technology Indonesia, distributor resmi dan bagian dari CTI Group, menawarkan demo lab gratis untuk memperlihatkan kemampuan Confluent Data Streaming.

  • Hands-On Experience: Rasakan dan lihat bagaimana Confluent dapat mengatasi tantangan spesifik Anda.
  • Panduan Ahli: Bekerja sama dengan tim ahli kami yang dapat memberikan insights, praktik terbaik, dan dukungan teknis.
  • Solusi yang Disesuaikan: Pahami bagaimana data streaming dapat dikustomisasi sesuai kebutuhan industri Anda, baik di sektor perbankan, e-commerce, layanan keuangan, maupun manufaktur.

Virtus berkomitmen untuk membantu bisnis memanfaatkan teknologi canggih dalam mendorong inovasi dan efisiensi. Hubungi kami hari ini dan saatnya transformasikan bisnis Anda dengan Confluent Data Streaming.

Share to:

VIRTUS PARTNER ACADEMY

Program benefit terbaru Virtus untuk Mitra Bisnis. Virtus Partner Academy adalah kursus pelatihan IT online dengan kurikulum lengkap yang dapat diakses kapan saja dan dari mana saja.

BELANJA LEBIH, DAPATKAN LEBIH

PROGRAM INSENTIF VIRTUS

untuk Mitra Bisnis

Privacy Policy

PT Virtus Technology Indonesia (“VTI” atau “kami”) sangat berkomitmen untuk memastikan bahwa privasi Anda dilindungi sebagai hal yang sangat penting bagi kami. Pada https://www.virtusindonesia.com/, kami akan mengatur penggunaan Anda terhadap situs web ini, termasuk semua halaman di dalamnya (secara kolektif disebut sebagai “Situs Web ini” di bawah ini), kami ingin berkontribusi untuk menyediakan lingkungan yang aman dan terjamin bagi pengunjung.Berikut adalah ketentuan kebijakan privasi (“Kebijakan Privasi”) antara Anda (“Anda” atau “Anda”) dan VTI. Dengan mengakses situs web ini, Anda mengakui bahwa Anda telah membaca, memahami, dan setuju untuk terikat oleh Kebijakan Privasi ini.
Penggunaan Layanan Langganan oleh VTI dan Pelanggan Kami
Ketika Anda meminta informasi dari VTI dan memberikan informasi yang secara pribadi mengidentifikasi Anda atau memungkinkan kami menghubungi Anda, Anda setuju untuk mengungkapkan informasi tersebut kepada kami. VTI dapat mengungkap informasi tersebut hanya untuk keperluan pemasaran, promosi, dan aktivitas semata-mata untuk kepentingan VTI dan Situs Web.
Pengumpulan Informasi
Anda bebas menjelajahi Situs Web tanpa memberikan informasi pribadi tentang diri Anda. Ketika Anda mengunjungi Situs Web atau mendaftar untuk layanan langganan, kami menyediakan beberapa informasi navigasional agar Anda mengisi informasi pribadi Anda untuk mengakses beberapa konten yang kami tawarkan. VTI dapat mengumpulkan data pribadi Anda seperti nama, alamat email, nama perusahaan, nomor telepon, dan informasi lainnya tentang diri Anda atau bisnis Anda. Kami mengumpulkan data Anda secara online dan offline. VTI mengumpulkan data Anda secara online menggunakan fitur media sosial, pemasaran melalui email, situs web, dan teknologi cookies. Kami mungkin mengumpulkan data Anda offline dalam acara seperti konferensi, pertemuan, lokakarya, dll. Namun, kami tidak akan menggunakan atau mengungkap informasi tersebut kepada pihak ketiga atau mengirim email yang tidak diminta ke alamat yang kami kumpulkan, tanpa izin eksplisit Anda. Kami memastikan bahwa identitas pribadi Anda hanya akan digunakan sesuai dengan Kebijakan Privasi ini.
Cara VTI Menggunakan Informasi yang Dikumpulkan
VTI menggunakan informasi yang dikumpulkan hanya sesuai dengan kebijakan privasi ini. Pelanggan yang berlangganan layanan langganan kami diwajibkan melalui perjanjian dengan mereka untuk mematuhi Kebijakan Privasi ini.
Selain penggunaan informasi Anda, kami dapat menggunakan informasi pribadi Anda untuk:
Meningkatkan pengalaman penjelajahan Anda dengan mempersonalisasi situs web dan meningkatkan layanan langganan.
Mengirim informasi tentang VTI.
Mempromosikan layanan kami kepada Anda dan berbagi konten promosi dan informatif dengan Anda sesuai dengan preferensi komunikasi Anda. Mengirim informasi kepada Anda mengenai perubahan pada ketentuan layanan pelanggan kami, Kebijakan Privasi (termasuk kebijakan cookie), atau perjanjian hukum lainnya.
Teknologi Cookies
Cookies adalah potongan kecil data yang situs web transfer ke hard drive komputer pengguna ketika pengguna mengunjungi situs web. Cookies dapat mencatat preferensi Anda saat mengunjungi situs tertentu dan memberikan keuntungan mengidentifikasi minat pengunjung kami untuk analisis statistik situs kami. Informasi ini dapat memungkinkan kami untuk meningkatkan konten, memodifikasi, dan membuat situs kami lebih ramah pengguna. Cookies digunakan untuk beberapa alasan seperti alasan teknis agar situs web kami beroperasi. Cookies juga memungkinkan kami untuk melacak dan mengarahkan minat pengguna kami untuk meningkatkan pengalaman situs web dan layanan langganan kami. Data ini digunakan untuk memberikan konten dan promosi yang disesuaikan dalam VTI kepada pelanggan yang memiliki minat pada subjek tertentu.Anda memiliki hak untuk memutuskan apakah menerima atau menolak cookies. Anda dapat mengedit preferensi cookies Anda pada pengaturan browser. Jika Anda memilih untuk menolak cookies, Anda masih dapat menggunakan situs web kami meskipun akses Anda ke beberapa fungsi dan area situs web kami mungkin dibatasi.Situs Web ini juga dapat menampilkan iklan dari pihak ketiga yang berisi tautan ke situs web lain yang menarik. Setelah Anda menggunakan tautan ini untuk meninggalkan situs kami, harap dicatat bahwa kami tidak memiliki kendali atas situs tersebut. VTI tidak dapat bertanggung jawab atas perlindungan dan privasi informasi apa pun yang Anda berikan saat mengunjungi situs web tersebut, dan Kebijakan Privasi ini tidak mengatur situs web tersebut.
Kendalikan Data Pribadi Anda
VTI memberikan kontrol kepada Anda untuk mengelola data pribadi Anda. Anda dapat meminta akses, koreksi, pembaruan, atau penghapusan informasi pribadi Anda. Anda dapat berhenti berlangganan dari aktivitas pemasaran kami dengan mengklik berhenti berlangganan dari bagian bawah email kami atau menghubungi kami langsung untuk menghapus Anda dari daftar langganan kami. Kami akan menjaga informasi pribadi Anda agar akurat, dan kami memungkinkan Anda untuk memperbaiki atau mengubah informasi pribadi Anda melalui marketing@virtusindonesia.com.